Selusin Usaha Yang Menjanjikan Bagi Pemula Nih

Selusin Usaha Yang Menjanjikan Bagi Pemula Nih - Selamat Datang Di Informasi Bisnis dan Budidaya Dalam web KICKBISNIS.COM, anda akan menemukan berbagai macam peluang bisnis dan usaha yang menjanjikan peningkatan perekonomian keluarga anda. Info yang anda temukan pada kami kai ini adalah Selusin Usaha Yang Menjanjikan Bagi Pemula Nih, Siahkan anda simak baik baik ulasan peluang usaha yang akan kami sampaikan di bawah ini , Semoga saja tulisan ini cocok dengan apa yang anda cari selama ini. Selamat Mencoba dan Semoga Sukses.

lihat juga


Selusin Usaha Yang Menjanjikan Bagi Pemula Nih

Selusin peluang dan ide usaha yang menjanjikan bagi pemula nih. - Untuk membuka sebuah bisnis usaha yang sukses (baik usaha rumahan ataupun usaha sampingan) dan cocok bagi pemula atau newbie memanglah agak sulit. Disamping pengalaman yang kurang memadai, tidak adanya tempat yang strategis, modal pun jadi hambatan utama dalam menentukan jenis bisnis usaha apa saja yang menjanjikan dan pasti buat sobat sekalian.

Pengalaman memang menjadi faktor utama dalam keberhasilan menjalankan suatu bisnis usaha. Nah yang jadi pertanyaan, kapan punya pengalaman usahanya kalau tidak pernah mencoba sob? Jangan pernah khawatir untuk memulai sebuah usaha sob, cobalah dahulu maka sobat akan mengetahuinya. Jangan takut akan kegagalan dan juga jangan takut dengan persaingan bisnis usaha.


Usaha untuk pemula


12 Ide Dan Contoh Peluang Usaha Yang Menjanjikan Bagi Pemula


Berikut ini akan saya berikan selusin peluang bisnis usaha yang pasti menjanjikan untuk pemula / newbie buat sobat usaha tanpa batas, cekidot.


1.Bisnis Usaha Laundry


Peluang usaha yang pertama adalah bisnis usaha laundry. Peluang usaha laundry ini ada, dikarenakan banyaknya orang yang tidak mau ribet soal mencuci pakaian apalagi menyetrika. Dengan adanya jasa laundry, maka akan membantu mereka soal urusan pakaian.

Hal tersebut diatas dapat menyebabkan terjadinya sebuah peluang usaha yang cukup menjanjikan, dan sobat dapat memanfaatkannya dari hal tersebut diatas.

Peluang bisnis usaha laundry merupakan sebuah peluang usaha yang dapat dibilang cukup gampang untuk dijalankan bagi pemula. Sobat tidak memerlukan sebuah keahlian khusus disini. Yang sobat butuhkan adalah modal untuk pembelian perlengkapan dan tempat yang agak luas sedikit serta strategis.


2. Bisnis Usaha Pulsa dan Paket Data Internet


Peluang bisnis usaha pulsa (baik itu pulsa elektrik dan voucher fisik) serta paket data internet, juga sangat cocok bagi sobat yang ingin memulai sebuah bisnis usaha baru. Peluang usaha ini juga tidak memerlukan skill keahlian khusus. Keahlian yang sobat butuhkan adalah baca-tulis, mengetik di handphone, serta berhitung.

Tidak banyak modal yang dikeluarkan untuk membuka usaha ini sob, rentangnya antara 3 Juta - 5 Juta. Dan sobat pun sudah siap menjalankan usaha baru milik sobat sendiri. Seperti yang kita lihat sob, handphone sekarang bukan merupakan barang mewah lagi.

Hampir 95% masyarakat Indonesia memiliki handphone. Ada yang punya 2 sampai ada yang punya 5 (1 hp khusus teman, 1 hp khusus pacar, 1 hp khusus orang tua, 1 hp khusus pekerjaan, 1 hp khusus selingkuhan). Cukup menjanjikan bukan usaha ini?


3. Membuka Usaha Warung Makan


Usaha ini cocok bagi sobat yang hobi memasak. Disamping sobat dapat menyalurkan hobi, sobat juga dapat membuka usaha kecil kecilan dengan skill yang sobat punya. Untuk membuka usaha warung makan ini, yang pertama kali sobat lakukan adalah mencari tempat yang strategis dan ramai akan pekerja atau anak sekolahan. Dijamin pasti laris dan laku keras, jika masakan sobat enak dan murah. Sobat dapat membuka usaha ini mulai dari pagi hari (sekitar jam 5) sampai malam hari (sekitar jam 8).

Sobat juga dapat membuat usaha sampingan pada saat malam hari (sekitar jam 9), seperti nasi goreng, warung tempat ngopi atau ngebandrek, atau bisa juga roti bakar dan martabak.


4. Peluang Usaha Berjualan Aksesoris


Peluang usaha berjualan aksesoris sangat populer sob di era ini, apalagi di negara Indonesia yang kita cintai ini. Banyaknya orang (baik laki laki dan perempuan) yang membutuhkan aksesoris, hal tersebut menjadikan lahan usaha ini cepat tumbuh dengan subur.

Sobat dapat membuat aksesoris sendiri, jika ingin mendapatkan keuntungan yang maksimal. Kemudian jika sobat tidak dapat membuat aksesoris itu sendiri, alternatif yang dapat sobat lakukan yaitu, sobat dapat membeli aksesoris tersebut secara grosiran kemudian menjualnya secara eceran, ataupun sobat dapat bekerja sama dengan toko aksesoris setempat, usaha kecil menengah di bidang aksesoris, perseorangan, dan lain sebagainya. Hal ini juga akan memberikan keuntungan yang cukup besar buat sobat..

Contoh aksesoris yang banyak di cari orang nih sob, aksesoris rambut, aksesoris baju, aksesoris tas, aksesoris tangan (gelang, cincin dan lain sebagainya), kalung, anting anting, aksesoris handphone, aksesoris kaki (gelang kaki, cincin jari kaki dan lain sebagainya), aksesoris jilbab, aksesoris dompet, topi, slayer dan lain sebagainya, masih banyak lagi sob aksesoris yang ngetrend.


5. Peluang Usaha Steam Sepeda Motor dan Mobil


Jika sobat memiliki halaman yang lumayan luas serta tempatnya tidak terlalu jauh dari jalan utama (jalan raya), sobat dapat mencoba membuka peluang usaha ini.

Di Indonesia khususnya laju pertumbuhan kendaraan saat ini sangat meningkat pesat. Hal ini disebabkan oleh semakin dipermudahnya untuk mendapatkan sebuah kendaraan, baik itu mobil maupun sepeda motor.

Banyak orang yang tidak mau repot untuk hal kebersihan dari kendaraan mereka. Maka dari itu disini sobat tentunya dapat melihat celah peluang usaha. Yup, usaha steam sepeda motor dan mobil. Tidak banyak keahlian kok yang dibutuhkan untuk membuka usaha ini sob.

Untuk membuka usaha ini, modal yang dibutuhkan juga tidak terlalu tinggi tinggi amat sob, rentangnya antara 5 juta - 10 juta, itu juga untuk membeli peralatannya sob (tergantung dari banyaknya peralatan).


6. Membuka Usaha Tempat Nongkrong


Saat ini baik di Indonesia ataupun negara lainnya, hampir seluruh anak muda banyak menghabiskan waktunya di tempat nongkrong. Baik itu nongkrong di Cafe, angkringan, warung kopi dan lain sebagainya. Tidak hanya anak muda lho yang suka nongkrong sob (anak yang menjelang tua pun masih suka hobi nongkrong).

Nah peluang usaha selanjutnya adalah membuka usaha tempat nongkrong sob, baik itu cafe (cafe sekarang tidak semewah seperti cafe yang dulu sob), angkringan, warung kopi, ataupun yang lainnya.
Sobat dapat memulai usaha ini dengan rentang modal kisaran 3 juta - 6 jutaan.

Kalau masalah tempat mah, sobat dapat menyewa tempat, baik itu di emperan kaki lima ataupun menyewa ruko sekalian.


7. Usaha Berjualan Cemilan, Makanan Ringan atau Makanan Khas Daerah


Membuka usaha cemilan atau makanan ringan merupakan suatu prospek usaha yang sangat bagus juga sob buat pemula, mungkin sobat tidak kepikiran. Sekilas memang tidak terlalu terlihat besar keuntungannya, coba sobat jalankan dan lihat hasilnya dahulu sob.

Sobat dapat membuat usaha ini sebagai usaha sampingan ataupun sebagai usaha tetap.

  • Jika sobat ingin menjadikannya sebagai usaha sampingan, sobat dapat menerapkan sistem titip cemilan, makanan ringan atau makanan khas daerah sobat di toko toko, warung makanan, bahkan di mall mall. Jika barang dagangan sobat ini laku terjual, barulah sobat akan dibayar sesuai dengan barang dagangan yang laku tersebut.

  • Terus kalau mau fokus di usaha ini, ya sobat otomatis harus mempunyai tempat untuk berjualan full time (baik itu online maupun offline). Bangun brand (merk) cemilan sendiri ya sob. 


8. Bisnis Usaha Sandang


Jika sobat termasuk kedalam orang yang hobi dengan dunia fashion, cobalah untuk terjun diusaha ini. Yap, di jaman sekarang model pakaian dan celana tidak cuma berfungsi untuk menutupi seluruh aurat tubuh, tetapi juga berfungsi sebagai style. Banyak orang yang membutuhkan style, yang lain dari pada yang lain, serta style yang mengikuti alur jaman (tidak kuno). Hal tersebut dapat menciptakan sebuah peluang usaha baru bagi sobat yang ingin memulai sebuah usaha.

Untuk memulai usaha ini, hal pertama yang harus dilakukan ialah sobat merancang mode fashion tersendiri ataupun bekerja sama dengan penjahit, factory outlet, ataupun usaha kecil menengah yang khusus di bidang ini. Jika sudah ada mode fashion yang ingin sobat jual, langkah selanjutnya menjalankan usaha ini sob.

Untuk menjalankannya, sobat dapat memilih untuk berjualan secara online, membuka toko sendiri, berjualan dikaki lima, menyewa lapak di mall atau toko, dan lain sebagainya.

Modal awal untuk membuka usaha ini pun tidak terlampau besar, rentang antara 5 juta - 10 jutaan, tergantung banyaknya stock barang sobat.


9. Membuka Usaha Franchise


Peluang usaha selanjutnya ialah membuka sebuah usaha franchise. Cocok nih bagi sobat yang ingin mempunyai sebuah bisnis usaha secara instan. Sobat hanya menjalankannya saja. Semua telah tersedia, mulai dari bumbu, menunya, tutorial cara membuatnya, aksesoris, perlengkapan dan lain sebagainya telah tersedia semua. Yang sobat butuhkan hanyalah mempunyai modal dan tempat sobat untuk berdagang. Modal disini tidak tergolong besar sob, antara 2 juta sampai 4 jutaan.

Sobat dapat memilih franchise jenis makanan atau minuman, dan telah banyak tersedia usaha jenis ini, serta persyaratan untuk membuka usaha ini pun tidak terlalu sulit sob.


10. Peluang Usaha Ikan Hias


Peluang usaha ikan hias ini tergolong cocok buat sobat yang mempunyai keahlian dan mengerti cara pembibitan, pemeliharaan serta budidaya ikan hias, ataupun mempunyai hobi ikan hias.

Kuntungan dari usaha ikan hias ini pun sangat menjanjikan sob. Pangsa pasarnya pun cukup luas, soalnya banyak orang yang membutuhkan ikan hias ini untuk mempercantik tampilan rumah mereka. Sobat juga dapat membuka usaha sampingan selain ikan hias ini, dengan cara menjual akuarim, aksesoris akuarim, makanan ikan, dan lain sebagainya.


11. Membuka Jasa Pengetikan


Mempunyai skill mengetik 10 jari sob, kenapa ga mencoba usaha ini?? Banyak orang yang membutuhkan jasa pengetikan sob, mulai dari mahasiswa tingkat akhir,  pekerja kantoran, undangan pernikahan, untuk acara syukuran dan lain sebagainya. Modalnya pun tidak terlalu besar sob, hanya seperangkat alat komputer dan printer.

Kalau tempat mah, dimana aja sobat berada pasti dicari orang jika jasa pengetikan sobat ini bagus, tepat waktu dan tergolong murah.

Yang sobat butuhkan ialah promosi akan usaha jasa pengetikan sobat ini, bisa berupa selebaran (baik yang ditempel atau dibagikan), promosi lewat media online, promosi ke sahabat dan keluarga, dan lain sebagainya sob. Keuntungan tidak perlu ditanya lagi sob, yang jelas keuntungan dari usaha jasa pengetikan ini sangat menggiurkan. Berminat?? Dicoba aja sob.


12. Membuka Jasa Les privat


Jasa guru les privat ini sangat dibutuhkan di masyarakat luas sob, baik itu di kota kota besar maupun kota kota kecil. Banyak orang tua yang ingin anaknya menjadi pintar dan mendapatkan rangking disekolahnya. Jika sobat memiliki keahlian di bidang ilmu pengetahuan pelajaran sekolahan, sobat dapat memulai usaha ini. Sobat dapat membuka usaha ini baik dirumah sobat ataupun langsung menuju si pemakai jasa sobat.

Keuntungannya pun bervariasi sob, tergantung dari harga nego sobat dengan si pemakai jasa. Semakin terkenal dan semakin berkualitas jasa les privat sobat di mata masyarakat banyak, maka akan semakin mahal juga harga yang sobat bisa tawarkan kepada si pemakai jasa les privat ini.

Baca juga sob : Bagaimana Cara Memulai Sebuah Usaha Yang Sukses.

Nah itulah Selusin ide dan contoh peluang bisnis usaha yang menjanjikan untuk pemula buat sobat yang ingin belajar mempunyai sebuah bisnis usaha sendiri. Silahkan sobat memilih usaha yang cocok buat sobat dan menurut keahlian yang sobat miliki. Sebab, jika suatu usaha dilakukan berdasarkan minat dan hobi, maka kesuksesan pun telah didepan mata sob.

Terima kasih buat sobat usaha tanpa batas yang sudah menyempatkan waktu buat membaca kembali artikel dari saya. Jika menurut sobat artikel ini bermanfaat, silahkan di share. Dan jika sobat usaha tanpa batas mempunyai pertanyaan atau ide yang lain, bisa ditambahkan di kolom komentar atau dapat melalui menu contact us.

Salam Sukses.
Blogger
Disqus

Tidak ada komentar